Jakarta, BIJAK
Sebelumnya pemerintah hanya menganjurkan penggunaan masker bagi yang sakit, namun saat ini seluruh masyarakat diwajibkan untuk memakai masker saat beraktivitas di luar rumah. Hal ini sebagai langkah antisipasi penyebaran virus corona.
“Presiden Jokowi telah mengingatkan kita semua, sejalan dengan rekomendasi WHO agar seluruh masyarakat menggunakan masker. Sekali lagi, agar seluruh masyarakat menggunakan masker terutama saat beraktivitas di luar rumah,” kata juru bicara pemerintah untuk penanganan Covid-19, Achmad Yurianto, Senin (6/4/2020).
Dikatakan, keterbatasan masker medis dan N95, membuat peruntukannya hanya dikhususkan bagi tenaga medis yang menjadi garda terdepan penanganan pasien virus corona. Untuk itu, masyarakat bisa menggunakan masker kain yang bisa dicuci ulang dan materialnya mudah ditemukan.
“Secara mandiri kita mampu untuk membuat masker-masker kain. Masker bedah, masker N95, hanya diperuntukkan bagi petugas kesehatan. Kita cukup menggunakan masker kain yang bisa dibuart sendiri,” katanya.
Penulis: Simpang