Serukan Pemilu Damai, Pendukung Prabowo, Ganjar, dan Anies Bersatu

Jakarta, bicarajakarta.com

Pendukung bakal calon presiden Ganjar Pranowo, Prabowo Subiyanto, dan Anies Baswedan bersama-sama menyerukan penyelenggaraan Pemilu 2024 yang damai.

Pemilu harus menumbuhkan kegembiraan. Semua harus merasa senang, kata mereka dalam Talk Show Nasional dengan tema ‘Songsong Pesta Demokrasi dengan Riang Gembira’ di Hall Dewan Pers, Jakarta Pusat, Minggu (9/7/2023).

Talk Show Nasional terkait Pilpres 2024 ini diselenggarakan oleh Vox Point Indonesia bekerja sama dengan Masyarakat dan Pers Pemantau Pemilu (Mappilu) PWI Pusat.

Kegiatan tersebut diawali dengan kata sambutan dari Dewan Etik Mappilu PWI Pusat, Mirza Zulhadi, yang juga Sekjen PWI Pusat.

Dalam kesempatan itu,  Mirza Zulhadi didampingi Bendahara Mappilu PWI Pusat Dar Edy Yoga, Direktur Eksekutif Wilson Lumi dan Wadir Eksekutif Tubagus Adhi, mengurai harapannya agar para wartawan tidak mengangkat berita-berita tentang politik identitas, demi menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.

“Jadi kita punya satu tujuan, harapan, bahwa Pemilu itu memang bisa menjadi wahana gembira ria, sekaligus Pemilu yang berkualitas,” ujar Mirza Zulhadi.

Ketua Umum Vox Point Indonesia, Yohanes Handojo Budhisedjati mengajak semua masyarakat menggunakan hak pilihnya, agar Pemilu 2024 berlangsung sejuk dan damai.

“Kami ingin bersama- sama untuk menyuarakan Indonesia yang satu, Indonesia yang sejuk. Sangat mahal kalau Indonesia menjadi tercabik-cabik,” ujarnya.

Yohanes melanjutkan, sebagai Ormas Katolik yang berwawasan kebangsaan, Vox Point Indonesia hadir untuk mengembangkan nilai-nilai kebangsaan, dalam mewujudkan masyarakat yang adil, damai, dan sejahtera. Upaya itu dilakukan melalui perjuangan menegakkan nilai-nilai kesetaraan dalam semua aspek kehidupan berbangsa dan bernegara.

“Semoga apa yang kita persembahkan pada hari ini dapat menjadi potret perkembangan demokrasi Indonesia yang membanggakan dan dihargai warga dunia,” tambah Yohanes Handojo didampingi Sekjen Vox Point Indonesia, Judi Dharmawan.

Tiga relawan bakal calon presiden yang hadir dalam acara tersebut yakni Ketua Umum Mitra Ganjar, Goris Lewoleba; Ketua Umum Laskar Prabowo 08, Haposan P Batubara; dan relawan Anies Baswedan, Ketua Umum Laskar Aman, Ervan Tou.

Ketua Umum Mitra Ganjar, Goris Lewoleba menekankan, Pemilu 2024 berlangsung damai juga menjadi komitmen mereka selama ini. Mereka juga tidak ingin Indonesia terpecah belah, setelah Pemilu 2024 berlangsung.

“Bahkan Pak Ganjar Pranowo selalu berpesan, siapapun, entah itu Prabowo atau itu Anies, semua itu kawan kita,” ucap Goris.

Sementara, jubir Mitra Ganjar yang jugs anggota DPR RI, Andreas Hugo Pareira mengajak masyarakat untuk secara cerdas memilih pemimpin yang berkualitas.

Tidak jauh beda, Ketua Umum Laskar Prabowo 08, Haposan P Batubara menegaskan, persatuan dan persatuan bangsa di atas segala kepentingan.

“Bangsa Indonesia di atas kepentingan segalanya. Setelah Pemilu harus tetap bersatu. Kita sebagai saudara, tidak perlu mencari perbedaan, tetapi suatu tujuan yang sama,” tegas Haposan.

Ketua Umum Laskar Aman, Ervan Tou pun serupa. Ia menegaskan, Pemilu merupakan pesta demokrasi, yang harusnya diikuti dengan riang gembira, penuh suka cita.

“Mari kita menjaga demokrasi dengan baik, untuk mendukung putra-putri terbaik bangsa kita. Sehingga nanti presiden baru nanti adalah presiden yang betul-betul dipilih oleh rakyat sendiri. Jadi kami nanti, siapa pun yang bakalan terpilih, kita ga akan kecewa,” ujarnya. F.Htgl

Jasa Kelola Website

Tinggalkan Balasan

Kuliah di Turki