Jakarta, bicarajakarta.com
Ikatan Keluarga Besar Betawi (IKB) adakan Milad ke-24, Sabtu/19/04/25, dipelataran Kebon Bibit Srengseng, Jl. Pos Pengumben Lama No.49 , RT.8/RW.3, Kel. Srengseng, Kec. Kembangan, Kota Jakarta Barat.
Turut hadir Camat Kembangan, Joko Suparno, Lurah Srengseng, Adit Pratama. SE. MM, juga ketua IKB, H. Jayadi. SE.
Milad ke 24 IKB diisi dengan beberapa acara diantaranya, Tausiyah, Santunan Anak Yatim, Festival Pencak Silat Betawi, Lomba Mancing.
Kemeriahan diisi dengan tarian Kebudayaan Betawi, yang dibawakan siswi SMKS Teladan Jakarta.
Selain itu lomba Mancing juga menjadi bagian agenda Milad IKB, Minggu, 20/04/25, di Danau Kebon Bibit Srengseng, Jl. Pos Pengumben Lama No. 49, Srengseng, Jakbar.
Drs. M. Fachrudin, Sekjen IKB mengatakan, tujuan diadakan acara ini disamping memperingati hari jadi IKB yang ke 24 tahun, juga mempertahankan dan melindungi kebudayaan Betawi.
Harapannya kebudayaan yang ditinggalkan pendahulu kita dari jaman bang Pitung sampai saat ini tidak hilang. “Siapa lagi kalau bukan kita yang melestarikan,” kata Fachrudin.
Ketua Bidadari IKB, Susi Witriyani mengatakan, tugas dari Bidadari meliputi kegiatan, Soial, Kesenian, Keagamaan dan lainnya, yang berkontribusi pada kegiatan IKB.
Bidadari juga memiliki tugas untuk memperkenalkan Budaya Betawi keseluruh Indonesia . “Mempererat tali silaturahmi itu yang utama,” kata Susi.
Penuls: Irfan. A